Perawatan Kulit Wajah di Malam Hari

Tema ODOP kali ini adalah kecantikan dan aku bingung mau bahas apa. Pikiran dan tenaga juga belum pulih karena beberapa hari kemarin sempat jatuh sakit. Postingan ODOP banyak tertunda karena fokus istirahat. Nanti postingan yang telat akan segera dirapel satu per satu, insya Allah

ilustrasi | canva

Balik ke tema ODOP tadi yaitu kecantikan, aku cerita saja ya tentang urutan skincare yang kupakai saat ini sebelum tidur malam. Aku bukan ahli di bidang ini (perawatan wajah/kulit). Apa yang kulakukan sesuai pemahamanku saja dan sejauh ini cocok di wajahku. Jadi, anggap saja ini postingan curhat atau personal sharing. Penting gak penting sih. Tujuan utamanya biar postingan ODOP ini lengkap, haha. Semoga ada faedahnya. :D 

Kondisi Kulit Wajah Saat Ini 

Sekitar 3 tahun lalu, aku salah pakai skincare dan hasilnya mukaku jerawatan terutama di pipi bagian tepi (maksudnya bagian pipi yang dekat telinga/tepi wajah). Aku mencoba gonta ganti skincare namun belum membuahkan hasil. Aku juga cemas, takutnya skincare tersebut malah bikin jerawat ini tambah parah. 

Aku pun mulai melirik produk skincare organik, non-parfume, pewarna dan kalau bisa non-alkohol. Akhirnya aku menemukan produk yang cocok. Salah satunya dari brand lokal bernama Kleveru. Saat ini kurang lebih sudah 10 bulan aku menggunakan rangkaian perawatan wajah mereka. Bukan bermaksud klaim atau apa, namun jerawatnya jauh berkurang. 

Saat ini jerawat muncul biasanya saat PMS. Jerawat juga kadang muncul kalau mulai jarang bersihin muka dan muka terkena debu atau kotoran dalam jumlah banyak. Saat sakit kemarin aku absen cuci muka beberapa kali karena rasanya dingin banget kalau nyentuh air. Badanku juga bawaan lemas. Jadi ya sekarang ada satu jerawat muncul di pipi. 

Yang masih menjadi PR adalah bekas jerawat dan cara agar kulit terlihat segar (tidak kusam). Bekas jerawat ini sudah perlahan memudar sih. Namun kusamnya masih suka hilang timbul, haha. Kalau habis cuci muka atau cuaca dingin dan tidak lama terpapar matahari maka wajahku bisa tampak segar. Tapi kalau habis memikirkan suatu hal dengan seksama seperti saat belajar kimia di sekolah alias berpikir keras, maka.. haha, sudahlah. 

Aku jadi berpikir kalau kesegaran wajah (dan kulit pada umumnya) ada hubungannya dengan tingkat hidrasi kulit tsb. Maksudnya kalau kulit terhidrasi dengan baik bisa tampak lebih segar. Jadi ya mungkin selain perwatan dari luar, butuh perawatan dari dalam seperti banyak konsumsi air putih, buah dan sayur, serta mengurangi gorengan dan makanan yang mengandung lemak jahat misalnya. Belum kutelusuri lebih lanjut sih. 

My Nighttime Skincare Routine 

Judunya sudah a la beauty vlogger belum? Haha, sekali lagi ini hanya personal sharing saja ya. Aku bukan ahli skincare dsb. Kebetulan aku cocok dengan produk yang kusebutkan di bawah ini. Berikut urutan perawatan kulit wajahku di malam hari. 

catalog list kleveru | dokumen pribadi

1| Mencuci muka 

Dulu aku pernah coba double cleanser (menggunakan micellar water dan facial wash). Ternyata kulitku tidak terima. Akhirnya aku coba mencuci muka biasa saja dengan sabun cuci muka yang biasa kupakai. Khusus cuci muka malam, aku gunakan cleansing gel dari Kleveru tadi (dipakai cuma pas malam saja biar hemat, haha). 

2| Memakai toner 

Fungsi toner katanya untuk menyeimbangkan pH kulit dan mempersiapkan wajah untuk menerima tahapan skincare selanjutnya. Dan aku suka memakai toner. Wajahku terasa lebih lembut dan lembab alami. Toner bisa diaplikasikan ke wajah dengan kapas dan bisa juga langsung memakai tangan. Aku langsung tuang di tangan, sih, hihi. 

3| Memakai serum 

Dari artikel yang kubaca di internet, serum ampuh dan penting untuk mengatasi permasalahan pada kulit wajah. Serum yang kugunakan ini juga berfungsi untuk mengeksfoliasi kulit dengan lembut. Klaimnya dapat mengangkat sel-sel kulit mati dan mendorong regenerasi sel baru. 

4| Memakai facial oil 

Setelah memakai serum, aku menunggu sekitar 10 menit. Setelah itu baru lanjut memakai facial oil yang berfungsi sebagai moisturizer (pelembab) sekaligus mengandung serum juga. Untuk saat ini wajahku terasa sudah mulai membaik dan aku belum berani memakai night cream yang dulu sering kupakai. Mungkin nanti kalau kulit ini sudah pulih seperti yang kuharapkan. 

Oh ya, aku pernah coba-coba membuat unboxing video skincare yang kupakai. Sebagai penutup, kucantumkan saja ya videonya di sini. Videonya cuma sebentar (kurang dari semenit). #promoyoutubesendiri :D 


Submitted to: 
One Day One Post 2021 – Indonesian Content Creator (650 kata)

Comments

Popular posts from this blog

Tidaakk!!

Apa yang bisa dilakukan di Hago Farm

Pohon Sukun Meranggas